KOLOM (COLUMN)
Kolom merupakan bagian terpenting dari
sebuah bangunan yang merupakan penghubung antar dinding yang juga berfungsi
sebagai pengaku dan penerus beban baik dari dinding maupun dari bangunan atas
atau atap ke pondasi lalu ke tanah keras. Adapun campuran beton dari kolom ini
yaitu semen, pasir beton, split serta menggunakan tulangan besi. Kekuatan beton
yang digunakan pada suatu bangunan disesuaikan dengan beban yang ada pada
bangunan tersebut.
Beton itu sendiri dapat di buat secara
manual dengan adukan manusia dan site mix (adukan beton dilapangan dengan
menggunakan molen) dan ready mix (adukan beton yang langsung di beli dari
perusahaan penyedia beton). Kekuatan beton itu sendiri ada berbagai macan
seperti (K-225, K-250, K 300, K-350, K-400, K-450 dll)
JENIS
–JENIS KOLOM
1. Kolom Utama
Kolom utama biasanya ditempatkan
disetiap sudut bangunan dan pada bagian dinding dibuat kolom utama setiap 6
meter. Ukuran dari kolom utama itu sendiri disesuaikan dengan kebutuhan suatu
bangunan itu sendiri. Contoh ukuran Kolom 40x40cm, 4 x35cm, 35x35cm, 35x25cm,
30x30cm, 25x25cm, 20x20cm dll.
2. Kolom Praktis
Kolom praktis merupakan pengaku dan penghubung antar dinding dengan jarak 3 meter, dan kolom praktis ini juga biasanya digunakan untuk penghubung dinding kamar mandi.
Kolom praktis merupakan pengaku dan penghubung antar dinding dengan jarak 3 meter, dan kolom praktis ini juga biasanya digunakan untuk penghubung dinding kamar mandi.
Ukuran dari kolom praktis ini biasanya
disama ratakan dengan dinding yaitu ukuran 15x15cm 13x13cm atau 10x10cm sesuai
desain dari satu bangunan.
3. Kolom Pedestal
Kolom Pedestal merupakan kolom utama dimana ukuran dan fungsi kolom pedestal ini sama dengan kolom utama pada bangunan. Tinggi kolom utama biasanya dibuat setinggi dinding sedangkan kolom pedestal dibuat lebih pendek.
Kolom Pedestal biasanya menjadi dudukan
plat kolom baja dan dimana pada kolom pedestal ini ditanam angkur baja.
4. Kolom Signage
Kolom signage merupakan kolom penahan
dinding dan atap. Seperti gambar dibawah kolom signage dibuat untuk gerbang
perumahan. Ukuran kolom signage lebih besar dan disesuaikan dengan kebutuhan
yang diperlukan dalam suatu bangunan.
5. Kolom Baja
Kolom Baja merupakan kolom utama hanya
kolom ini menggunakan bahan dari Baja. Fungsi kolom baja ini juga sama dengan
kolom utama beton sebagain penopang dinding dan penerus beban banguna atas ke
pondasi dan diteruskan ke tanah. Kolom baja ini juga disesuaikan dengan tinggi
dinding. Kolom baja ini juga ditempatkan pada dinding setiap 6
meter. Ukuran dari kolom baja disesuaikandengan kebutuhan suatu bangunan itu sendiri.
Jenis dan ukuran kolom bervariasi penentuan ukuran kolom pada
suatu pekerjaan konstruksi disesuaikan dengan berapa besar beban yang akan
didukung dan fungsi dari pondasi tersebut. (EDM)
terimakasih
ReplyDeleteTgk.
ReplyDeleteTrims, boss
ReplyDeleteBalok retak
ReplyDeleteBoleh bagikan sumber referensinya ?
ReplyDeletewww.desainerarsitek.com
ReplyDelete